Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto

Share on :
Sean bersama kedua orangtuanya (Foto: Rully Firdaus/okezone)
Sean bersama kedua orangtuanya (Foto: Rully Firdaus/okezone)
JAKARTA - Ayahanda Sean, Yoce Matthews mengucapkan terima kasih kepada tim juri dan pemirsa Indonesian Idol 2012 karena telah mendukung anaknya melanjutkan kompetisi setelah dinyatakan tereleminasi pada panggung lima besar, Jumat, 1 Juni pekan lalu.

Yoce berharap satu-satunya hak veto yang diberikan kepada Sean bisa dipertanggungjawabkan sang anak, karena hak yang istimewa itu tidak dimiliki oleh kontestan lainnya.

“Karena menurut saya ketiga juri ini adalah orang-orang yang benar-benar profesional. Nah, ketika mereka memberikan hak veto yang the one and only saya bilang ini suatu penghargaan, suatu pengakuan yang luar biasa harus dipertanggung jawabkan oleh Sean,” ujarnya.

Dia lalu memberikan nasihat kepada Sean dengan mengingatkan kembali kata-kata juri Ahmad Dhani.

“Saya bilang sama Sean. ‘Nak, ini sebuah tanggung jawab yang sangat besar’. Karena saya dengar juga perkataan Ahmad Dhani. Bahwa Sean harus bisa menggunakan hak veto ini dengan sebaik mungkin. Karena begitu berharganya hak veto itu,” pesannya.(man) (tre)

Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Gallery

Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto

0 comments on Ayah Harap Sean Bisa Pertanggungjawabkan Hak Veto :

Post a Comment and Don't Spam!