Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012

Share on :
Superman Is Dead (Foto: Tomi Tresnady/okezone)
Superman Is Dead (Foto: Tomi Tresnady/okezone)
JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan ulang tahun Jakarta, Konser Musik Jakarta Fair (KMJF) 2012 kembali digelar di Pekan Raya Jakarta (PRJ), Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 14 Juni-15 Juli 2012
 
Ajang musik tahunan ini rencananya akan melibatkan lebih dari 260 band papan atas dan banyak penyanyi solo lainnya.
 
KMJF akan terdiri dari dua panggung yakni Panggung Utama yang didukung dengan sound system dan lighting berkualitas, serta panggung Gambir yang memiliki desain lebih santai.
 
Untuk panggung utama sendiri, KMJF akan menampilkan berbagai genre musik, yakni rock, metal, pop, ska, reggae, jazz, punk, altenative dan lainnya. Tahun ini Konser Musik Jakarta Fair 2012 menyuguhkan penampil baru seperti Cherrybelle, Setia Band dan penampilan spesial Ayu Ting Ting.
 
"Dari sisi artis ada perubahan, panggung juga. Kita cari artis yang paling terkenal dan ngetren tapi juga berkualitas. Ada juga band yang selama 6 tahun berturut-turut terlibat di PRJ seperti Slank," ujar Prajna Murdata, Managing Director Jiexpo saat berbincang di PRJ, Kemayoran, Jakarta, Selasa (5/6/2012).
 
Selain itu yang membedakan konser musik ini dengan tahun sebelumnya adalah khusus di tahun ini akan ada lebih banyak tempat duduk agar lebih nyaman menikmati musik yang disajikan.
 
"Akan banyak tempat duduk tribune. Kita mau membawa masyarakat menyaksikan konser jadi lebih berbudaya. Jadi kita kasih tempat duduk, apalagi buat ibu-ibu dan anak-anak. Kasihan juga kalau harus berdiri terus-terusan," terang Oki Setiawan, General Manager Venue Operation.
 
Berikut deretan nama artis yang mengisi KMJF; SM*SH, Rio Febrian, Ari Lasso, Superman is Dead, Maliq n D' Essentials, Iwan Fals, Pas Band, Zivilia, d' Massiv, Afgan, Cherrybelle, Vierra, Slank, Sheila on 7, Nidji, Kotak, Triad, Wali, Once, Mulan Jameela, Maia, Cokelat, Geisha, The Virgin, Ungu, Agnes Monica, Glenn Fredly, Ello, Tompi, Mahadewa dan masih banyak yang lainnya.
(tre)

Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Gallery

Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012

0 comments on Daftar Musisi yang Tampil di Jakarta Fair 2012 :

Post a Comment and Don't Spam!