VIVAlife - Dua boyband asal Amerika yang populer di era 80 dan 90-an, New Kids On The Block dan Backstreet Boys sudah siap menghadirkan kembali nostalgia pada para penggemarnya di Jakarta.
Simak lagu-lagu NKOTB dan Backstreet Boys yang hits di zamannya di sini.
Kedua boyband ini akan menggelar konser kolaborasi dalam tur NKOTBSB bertajuk 'One Night One Stage' di Mata Elang International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Jumat malam nanti, 1 Juni 2012.
Kedua boyband asal Amerika Serikat ini akan membawakan lagu-lagu mereka yang pernah hits di zamannya. Kedua boyband ini, sebelumnya juga pernah datang ke Indonesia.
NKOTB datang ke Indonesia pada 1992. Dengan gaya panggung yang menawan, konser NKOTB di Istora Senayan, Jakarta, berlangsung meriah. Tak hanya satu hari melainkan dua hari berturut-turut. Mereka membawakan lagu seperti 'Step by Step', 'Tonight', 'I'll Be Loving You', dan masih banyak lagi.
Backstreet Boys manggung di Jakarta pada tahun 2008 lalu di Plenary Hall, Jakarta Convention Center. Dengan mengenakan jubah berwarna perak, para personel BSB, yang terdiri dari Nick Carter, A.J, Howie, Kevin, dan Brian langsung menghentak lewat lagu 'Larger Than Life' yang lalu disusul lagu-lagu lainnya, seperti 'Everybody', 'I Want It That Way', dan lain sebagainya. (ren)
Home »
» VIDEO: Jelang Konser Nostalgia NKOTBSB
VIDEO: Jelang Konser Nostalgia NKOTBSB
8:11 PM
Subscribe to:
Post Comments (RSS)
0 comments on VIDEO: Jelang Konser Nostalgia NKOTBSB :
Post a Comment and Don't Spam!